Cara Membuat Akun cPanel di WHM

Cara Membuat Akun cPanel di WHM –  cPanel merupakan panel kontrol yang digunakan untuk melakukan pengaturan pada layanan web hosting. Tanpa cPanel, pengaturan web hosting hanya bisa dilakukan melalui perintah teks. cPanel memudahkan pengguna untuk melakukan berbagai macam konfigurasi melalui tampilan user interface yang menarik.

cPanel biasanya dipasang pada Dedicated Server atau VPS yang menggunakan sistem operasi Linux, FreeBSD, dan sejenisnya. Aplikasi-aplikasi yang didukung cPanel meliputi Apache, PHP, mySQL, Postgres, Perl, Python, and BIND, dengan email seperti POP3, IMAP, layanan-layanan SMTP.

Langkah Cara Membuat cPanel di WHM

 

1.  Silahkan login ke WHM anda, dan masukkan User Pass yang sudah dimiliki

 

2.  Selanjutnya, pada tampilan pertama, silahkan klik Create a New Account

 

3. Selanjutnya, silahkan masukkan Nama Domain, Nama akun cpanel, Password, dan Email yang digunakan dan silahkan sesuaikan Package yang dibutuhkan

 

4. Untuk Package yang dibutuhkan, anda bisa search di kolom search bagian kiri, dan masukkan Package > lalu klik Add a Package dan sesuaikan dengan yang anda butuhkan

 

5. Selanjutnya silahkan cek cpanel anda di menu List Accounts > klik logo cPanel

Was this article helpful?

Related Articles

Leave A Comment?

You must be logged in to post a comment.